Kepala Humas dan Protokol Universitas Jember Agung Purwanto menjelaskan kepada wartawan pentingnya sekolah segera mengisi PDSS. (Foto. Supianik)

SNMPTN 2019, Sekolah Diminta Segera Masukan Nilai Raport Siswa ke PDSS

Radibintangtenggara.com, JEMBER – Pengisian Pangkalan Data Siswa dan Sekolah (PDSS) adalah langkah awal agar siswa dapat melakukan pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019.

Terkait hal tersebut Universitas Jember mengingatkan agar para kepala sekolah SMA/sederajat di Jember segera memasukan data nilai raport siswanya ke  PDSS 2019.

Kepala Humas dan Protokol Universitas Jember Agung Purwanto menjelaskan, saat ini adalah waktu pendaftaran jalur masuk SNMPTN yaitu proses pengisian data di PDSS.

“Proses pengisian data ini sudah dapat dilakukan sejak Jumat (14/01/2019), dan akan segera berakhir pada (25/1/2019) mendatang,” katanya.

Oleh karena itu, lanjut Agung, dalam waktu yang singkat ini pihak sekolah harus segera melakukan pengisian data dan finalisasi PDSS. Semakin cepat sekolah melakukan finalisasi, maka semakin cepat siswa bisa melakukan verifikasi.

Selain itu juga dikhawatirkan terjadi error saat pengisian dilakukan di waktu yang mendekati penutupan PDSS. Sehingga pihaknya menghimbau kepada para siswa sekolah SMA/sederajat yang saat ini duduk di kelas XII agar turut berperan aktif  untuk melakukan konfirmasi kepada sekolah terkait pengisian PDSS.

“Setelah data dimasukan, selanjutnya siswa juga harus melakukan verifikasi data, untuk menghindari kesalahan data dalam PDSS,” ujarnya.

Lebih lanjut, Agung mengingatkan agar sekolah tidak melakukan kecurangan dalam melakukan pengisian data tersebut. Karena kecurangan yang dilakukan pasti akan ketahuan karena di akhir nanti akan dilakukan verifikasi.

SUPIANIK 

About Fareh Hariyanto

Check Also

Antusias penumpang PT KAI yang memanfaatkan promo di momen mudik lebaran hari raya Idul Fitri 2025. (Foto. Istimewa)

Hadirkan Promo Silaturahmi Lebaran, KAI Daop 9 Jember Beri Diskon Tiket

Untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang masih akan melakukan perjalanan mudik, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 9 Jember menghadirkan promo spesial bertema Silaturahmi Lebaran 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *