Laga lanjutan Grup A Liga 4 PSSI Kapal Api Jawa Timur 20242025 yang akan menghadirkan duel seru derby Banyuwangi. (Foto. Istimewa)
Laga lanjutan Grup A Liga 4 PSSI Kapal Api Jawa Timur 20242025 yang akan menghadirkan duel seru derby Banyuwangi. (Foto. Istimewa)

Jelang Derby Banyuwangi Antara Persewangi Melawan Banyuwangi Putra di Liga 4 Jawa Timur, Kedua Tim Janjikan Tampil Impresif

BINTANGTENGGARA.NET, Banyuwangi – Laga derby antara dua klub asal Banyuwangi, Persewangi Banyuwangi dan Banyuwangi Putra, dipastikan akan berlangsung seru di Stadion Diponegoro pada Rabu 8 Januari 2025.

Kedua tim sama-sama optimis dapat meraih poin pada pertandingan kedua Grup A Liga 4 PSSI Kapal Api Jawa Timur 2024/2025.

Alexander Saununu, Pelatih Persewangi Banyuwangi menegaskan bahwa timnya akan tetap mempertahankan gaya permainan agresif sepanjang pertandingan.

Sejak diakusisi oleh Handoko, permainan Laskar Blambangan mengalami perubahan signifikan, dengan selalu menampilkan sepak bola menyerang. Formasi 4-3-3 akan menjadi andalan Alex untuk laga derby ini.

Kapten Persewangi, Anis Mujiono, menambahkan bahwa timnya dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi Banyuwangi Putra.

Meski pertandingan ini adalah derby antar tim asal Banyuwangi, Anis memastikan bahwa tidak ada tekanan bagi Persewangi.

Kemenangan pada laga ini akan menjadi penentu bagi kedua tim untuk memimpin klasemen sementara Grup A, sekaligus menjadi modal untuk mengamankan tiket lolos dari fase grup.

Sementara itu Pelatih Banyuwangi Putra, Bagong Iswahyudi, mengakui bahwa Persewangi jauh lebih siap secara teknis.

Tentu dengan persiapan yang berbeda, di mana Banyuwangi Putra hanya memiliki waktu satu bulan sebelum kompetisi dimulai, Bagong berharap anak asuhnya dapat tampil maksimal meski dihadapkan dengan lawan yang lebih matang.

Sementara itu, Persewangi dengan persiapan yang lebih panjang, diharapkan dapat mengonversi keunggulan tersebut ke dalam permainan yang solid.

Pertandingan itu akan menjadi pertaruhan besar bagi kedua tim yang sama-sama memiliki ambisi besar untuk lolos dan bersaing di kasta tertinggi Liga 4 Jawa Timur. (RBT/Far)

About Bintang Tenggara

Check Also

Virus Human Metapneumovirus (HMPV), yang baru-baru ini dilaporkan merebak di China, kini telah ditemukan di Indonesia. (Foto. Laman Kemenkes RI)

Virus HMPV yang Sebelumnya Ramai di China, Baru-baru Ini Ditemukan di Indonesia: Menkes Imbau Masyarakat Tidak Panik

BINTANGTENGGARA.NET, Jakarta – Virus Human Metapneumovirus (HMPV), yang baru-baru ini dilaporkan merebak di China, kini …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *