BINTANGTENGGARA.NET, Banyuwangi – Guna menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, Radio Bintang Tenggara melaksanakan program sosial Wakaf 1000 Sajadah.
Program itu bertujuan untuk memberikan sajadah sebagai bentuk amal jariyah dari donatur dan pendengar Bintang Tenggara untuk Masjid dan Mushola di Banyuwangi.
Penyaluran donasi sajadah pada Kamis, 20 Februari 2025, dilaksanakan di dua masjid di wilayah Kabupaten Banyuwangi, yaitu Masjid Al Hidayah di Desa dan Masjid Jami Al Ikhlas di Desa Tegalsari.
Penyaluran itu diserahkan langsung oleh kru Radio Bintang Tenggara kepada takmir masjid setempat, yang akan mendistribusikan sajadah tersebut untuk digunakan oleh jamaah selama ibadah di bulan Ramadhan.
Melalui program itu, Radio Bintang Tenggara mengajak para donatur dan pendengar setianya untuk berpartisipasi dalam amal jariyah dengan menyumbangkan sajadah.
Sehingga diharapkan dapat memberi kenyamanan dan kemudahan bagi umat dalam menjalankan ibadah. Program Wakaf 1000 Sajadah ini akan berlangsung hingga pertengahan bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi jamaah di Kabupaten Banyuwangi, khususnya di bulan suci Ramadhan, serta menjadi ladang amal bagi semua pihak yang turut berpartisipasi,” kata Muhaimin, Takmir Masjid Al Hidayah Sempu.
Bagi pendengar dan donatur yang ingin berpartisipasi dalam program tersebut, Radio Bintang Tenggara membuka kesempatan.
Pendengar dan donatur dapat menyumbangkan sajadah imaman sebagai bagian dari amal jariyah, yang akan diberikan kepada masjid dan mushola di wilayah Banyuwangi.
Tentu dengan adanya program itu, diharapkan dapat meningkatkan semangat berbagi di kalangan masyarakat serta mendekatkan umat kepada Allah SWT melalui kegiatan yang bermanfaat. (RBT/Far)