Upacara kenaikan pangkat pengabdian anggota, yang dipimpin langsung Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra. (Foto. Istimewa)
Upacara kenaikan pangkat pengabdian anggota, yang dipimpin langsung Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra. (Foto. Istimewa)

Dipimpin Kombes Pol Rama Samtama Putra, Polresta Banyuwangi gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian bagi Anggota

BINTANGTENGGARA.NET, Banyuwangi – Dedikasi, loyalitas, dan pengabdian yang luar biasa terhadap masyarakat telah membawa Aiptu Suyitno menuju tanggung jawab yang lebih besar.

Anggota SPKT Polresta Banyuwangi ini resmi dinaikkan pangkat menjadi Inspektur Dua (IPDA) terhitung mulai 1 Februari 2025.

Kenaikan pangkat pengabdian tersebut diberikan kepada Aiptu Suyitno dalam upacara yang digelar di halaman Mapolresta Banyuwangi pada Kamis, 30 Januari 2025.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra di halaman Mapolresta Banyuwangi.

Kombes Pol Rama Samtama Putra menjelaskan bahwa kenaikan pangkat pengabdian Polri adalah bentuk penghargaan dari institusi kepada anggotanya yang telah menunjukkan prestasi, disiplin, dan loyalitas tinggi dalam menjalankan tugas.

Menurut Rama kenaikan pangkat ini diberikan sebagai pengakuan atas pelaksanaan dinas yang baik dan tanpa adanya pelanggaran.

“Kenaikan pangkat pengabdian ini adalah wujud penghargaan dari negara kepada anggota Polri yang telah menunjukkan dedikasi dalam melaksanakan tugas, serta tentunya tanpa catatan pelanggaran,” ujar Kombes Pol Rama Samtama Putra.

Lebih lanjut, Kombes Pol Rama Samtama Putra berpesan agar IPDA Suyitno selalu bersyukur atas kenaikan pangkat ini dan mengaplikasikannya dalam bekerja dengan ikhlas serta semangat pengabdian sebagai pelayan masyarakat yang prima.

Ia juga menekankan bahwa Suyitno adalah contoh teladan bagi seluruh anggota kepolisian di Polresta Banyuwangi.

“Laksanakan tugas dengan baik dan loyal, karena jika kita bertugas dengan baik, negara akan memberikan penghargaan,” terangnya.

Kombes Pol Rama Samtama Putra berharap, seluruh personil Polresta Banyuwangi menjadikan momen upacara kenaikan pangkat ini sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerja serta menjaga integritas, dengan menjauhi segala bentuk pelanggaran. (RBT/Far)

About Fareh Hariyanto

Check Also

Tambahan SPPG untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis dari pemerintah pusat di Banyuwangi. (Foto. Istimewa)

Cakupan Program Makan Bergizi Gratis di Banyuwangi Semakin Meluas dengan SPPG Baru di Kecamatan Kota Banyuwangi dan Sempu

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Banyuwangi semakin meluas dengan beroperasinya dua Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur umum baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *