Banyuwangi

Momen Bahagia dan Haru Saat Mensos Kunjungi Sekolah Rakyat Banyuwangi

Menteri Sosial, Saifullah Yusuf akrab berbincang dengan peserta didik sekolah rakyat di Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Muncar, Jumat (3/10/2025).

Banyuwangi – Menteri Sosial Saifullah Yusuf ke Sekolah Rakyat Terintegrasi 46 yang berada di kompleks Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Kecamatan Muncar, Jumat (3/10/2025).

Momen bahagia dan haru tercipta saat Mensos bertemu dan berdialog dengan para pelajar dan orang tua siswa Sekolah Rakyat.

Kehadiran Mensos yang akrab disapa Gus Ipul tersebut untuk melihat langsung proses pembelajaran di SR yang baru tiga hari berjalan sejak diresmikan pada 30 September kemarin. Turut mendampingi Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemkab Banyuwangi Konsisten Kembangkan Industri Batik Lokal Hingga Mendunia

Di depan 73 wali murid tersebut, Gus Ipul menyampaikan berbagai fasilitas yang akan didapatkan oleh para siswa selama di Sekolah Rakyat. Mulai dari pembelajaran akademik, penguatan kedisiplinan dan pendidikan karakter, talent mapping untuk mengetahui bakat siswa, dan pemeriksaan kesehatan rutin.

Selama di sekolah rakyat para siswa juga mendapatkan fasilitas makan tiga kali sehari dan Snack dua kali sehari. Mereka juga mendapatkan perlengkapan sekolah seperti seragam sebanyak delapan pasang, peralatan tulis hingga laptop.

Gus Ipul juga menjelaskan, bahwa ada lebih dari 4 juta anak usia sekolah di Indonesia tidak bersekolah. Mulai dari tidak bisa sekolah, belum sekolah, hingga putus sekolah karena alasan ekonomi.

Saat Mensos dan Pak Luhut Ngopi Bareng di Kampung Kopi Gombengsari Banyuwangi

“Sekolah Rakyat memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mendapatkan kesempatan dan lingkungan yang baik untuk mendukung pendidikannya. Mereka bisa konsentrasi penuh belajar tanpa harus memikirkan masalah ekonomi dan beban lainnya,” kata Mensos.

“Sekolah rakyat ini menjawab isu masalah akses pendidikan bagi warga kurang mampu. Harapan Presiden dan kita semua, dengan pendidikan yang baik adalah cara untuk mendapatkan masa depan yang lebih baik,” imbuhnya.

Salah satu orang tua siswa Komariyah, mengaku sangat bahagia sekaligus terharu setelah mendengar penjelasan dari Gus Ipul. Dia semakin lega dan lebih bersyukur karena mengetahui jika putrinya yang masuk SR di jenjang SMA bakal mendapatkan pendidikan yang baik.

Para Menteri dan 20 Lembaga Negara Datang ke Banyuwangi, Bahas Progres Digitalisasi Bansos  

“Saya single parent, selama ini menghidupi keluarga dengan berjualan sayur mayur. Alhamdulillah, lega anak saya bisa masuk SR. Semoga dengan bekal ilmu yang didapatkan anak saya bisa memiliki kehidupan yang jauh lebih baik dari saya,” ujarnya terharu.

Begitu juga Nur Wahidah (50), ibu tunanetra yang anaknya masuk jenjang kelas 5 di SR Muncar. Ia secara khusus menyampaikan terimakasihnya kepada Presiden Prabowo yang telah membuat program Sekolah Rakyat sehingga putranya, Rehan Meizi berkesempatan mendapatkan pendidikan yang berkualitas.

“Dengan adanya Sekolah Rakyat ini, saya merasa sangat terbantu. Semoga anak saya bisa maju, berkembang, dan menjadi orang yang sukses kelak. Harus lebih dari dia,” kata Nur Wahidah sambil terisak di hadapan Gus Ipul. Isakan ibu ini diikuti tangis Rehan pula.

Okupansi Tinggi, Wings Air Tambah Jadwal Penerbangan Surabaya-Banyuwangi

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyampaikan, Pemkab berkomitmen mendukung penuh keberlangsungan Sekolah Rakyat. Salah satunya Pemkab telah menyiapkan lahan seluas 6-7 hektar untuk pembangunan sekolah rakyat permanen yang akan dibangun tahun ini.

“Pak Mensos sudah menyampaikan kalau SR permanen di Banyuwangi menjadi prioritas pembangunan tahun depan. Kami sudah menyiapkan lahannya dan sudah kami ajukan ke Kemensos untuk ditindak lanjuti,” kata Ipuk.

“Yang kami daftarkan ke Kementerian Sosial, insyaallah rencananya di Kecamatan Muncar. Itu menggunakan lahan pemerintah daerah. Insya Allah nanti kita hibahkan untuk sekolah rakyat,” pungkas Ipuk. (*)

Juwana Njatasaputra : Fogging Bukan Solusi Utama DB

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Angka kasus Demam Berdarah Dengeu (DBD) di beberapa daerah, termasuk di Banyuwangi, belakangan ini cenderung meningkat. Hal itu membuat sebagian masyarakat resah, lantaran di lingkungan mereka banyak ditemukan nyamuk. Diakui, kekhawatiran warga adanya nyamuk-nyamuk yang banyak beterbangan merupakan aedes aegypti. Diktehui, nyamuk jenis tersebut merupakan vektor yang menjadi medium penyebaran virus demam berdarah dengeu (DBD) ‎Sehingga banyak …

Read More »

Warga Pengantigan, Dikejutkan Penemuan Tengkorak Manusia

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Penemuan tengkorak kepala manusia yang terjadi diwilayah Kota Banyuwangi tepat di Kelurahan Pengantigan Kecamatan Kota Banyuwangi sempat menggemparkan warga disekitaran lokasi. Selasa, (12/02/2019). AKP Ali Masduki Kapolsek Kota Banyuwangi membernarkan penemuan tersebut, lokasi tepatnya dialiran sungai 1 kilometer dari Pabrik Kertas Basuki Rahmat (PKBR) Banyuwangi. Dugaan awal tengkorak tersebut terbawa imbas aliran sungai yang dihulu menggerus aliran …

Read More »

Peringati HPN ke-73, PWI Banyuwangi Tekankan Keberimbangan Media

Radiobintangtenggara.com, Gambiran – Peringatan Hari Pers Nasional disemarakan diwilayah Banyuwangi. Kegiatan yang dilakukan para wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Banyuwangi untuk memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ke- 73. Ketua dan Pengurus PWI Banyuwangi menggelar kegiatan talkshow dan edukasi kepada warga Banyuwangi melalui Radio Bintang Tenggara di FM 95,6 Bintang Tenggara Banyuwangi. Kegiatan itu juga dilanjutkkan potong …

Read More »

Dini Hari, Gudang Meubel di Singotrunan Ludes Terbakar

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Kebakaran terjadi di Gudang Meubel di Jalan Batur nomor 46 RT 04 RW 03 Dusun Singodipuro Kelurahan Singotrunan Kecamatan Banyuwangi. Selasa, (12/02/2019) dini hari. Bambang Sudibyo warga disekitaran lokasi menyampaikan jika awalnya warga terkejut saat melihat api yang membesar berasal dari salah satu instalasi listrik disekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) di kawasan Singotrunan melihat ada kebakaran di …

Read More »

Ditinggal ke Sawah, Supra Fit Warga Gambiran Hilang Dicuri

Radiobintangtenggara.com, GAMBIRAN – Insiden pencurian sepeda motor terjadi di Dusun Krajan Desa Purwodadi Gambiran Banyuwangi dilokasi persawahan yang ada disekitaran lokasi. Hendro Waluyo pemilik kendaraan sempat menyampaikan ke Bintang Tenggara Banyuwangi jika kejadian berlangsung siang hari. Senin, (11/02/2019). Menurut Waluyo saat kejadian ia sedang sibuk menggarap lahan persawahan sehingga berada cukup berjarak dengan kendaraannya. Kendaraan jenis Honda Supra Fit dengan …

Read More »

Arsitek RI dan Luar Negeri Antusias Ikuti Wisata Arsitektur di Banyuwangi

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Sejumlah arsitek dari dalam dan luar negeri melakukan wisata arsitektur di Banyuwangi. Para arsitek itu tertarik untuk mengetahui berbagai ruang publik di Banyuwangi yang dibangun dengan melibatkan sejumlah arsitek kondang, seperti Andra Matin, Adi Purnomo, Yori Antar, dan Budi Pradono. Kedatangan para arsitek dalam dan luar negeri itu diinisiasi oleh Archinesia, sebuah penerbitan ternama khusus arsitektur. Selama …

Read More »

Cegah Penularan DB, Dinkes Minta Masyarakat Banyuwangi Jaga Kebersihan

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Pemkab Banyuwangi gencar mengimbau warga untuk aktif melakukan tindakan pencegahan penyakit demam berdarah (DB). Apalagi setelah ditemukan 32 warga yang terjangkit DB di Banyuwangi. Kepala Dinas Kesehatan dr. Wiji Lestariono mengatakan, di musim penghujan ini penyakit DB menjadi penyakit musiman yang menyertainya. Saat ini, kata dia, telah ditemukan 22 kasus DB pada bulan Januari, dan selama Februari muncul …

Read More »

Kecelakaan di Muncar, Satu Korban Jalani Perawatan

Radiobintangtenggara.com, MUNCAR – Insiden kecelakaan kembali terjadi diwilayah hukum Polsek Muncar Banyuwangi. IPDA Munir, Kanit Lantas Polsek Muncar saat dikonfirmasi Bintang Tenggara membenarkan jika kejadian kecelakaan lalu lintas. Senin (11/02/2019) sekira pukul 07.00 WIB di Blambangan Muncar. Menurut Munir, kejadian berlangsung tepat didepan SDN 02 Blambangan masuk Dusun Krajan RT 02/03 Desa Blambangan yang melibatkan mobil Toyota Calya hitam nopol …

Read More »

Terlibat Kecelakaan, Pedestrian di Kobondalem Meninggal

Radiobintangtenggara.com, BANGOREJO – Mulyani (78), seorang pejalan kaki meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan di Simpang Empat jembatan Kebondalem Bangorejo, Sabtu (09/02/2019) malam. AIPTU BASORI, Kanit Lantas Gambiran saat dikonfirmasi Bintang Tenggara menyampaikan jika kejadian itu bermula saat korban berjalan dari sisi timur dengan sarung yang dikerudungkan di kepala sehabis dari sungai. “Korban hendak menyebrang jalan ke barat serong ke utara,” …

Read More »

Sempat Menghilang, Pria Paruh Baya di Giri Ditemukan Meninggal Gantung Diri

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Kakek berusia (66) berinisial RHM warga Dusun Lebak Desa Grogol Kecamatan Giri di temukan tewas gantung diri di pohon Kepundung pada Jumat (08/02/2019) sekitar pukul 16.30 WIB. AKP Suryono Kapolsek Giri saat dikonfirmasi Bintang Tenggara mengatakan korban diketahui gantung diri di sebuah pohon kepundung yang berlokasi dikebun miliknya, korban menggunakan tali plastik warna biru untuk melilit lehernya. …

Read More »