Kasubid Formasi dan Pengadaan Pegawai BKD Kabupaten Jember, Agus Sucahyo. (Foto. Supianik)

BKD Kabupaten Jember Perpanjang Pengumpulan Berkas Pendaftaran P3K Hingga Sabtu Sore

Radiobintangtenggara.com, JEMBER – Pendaftaran online Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di kabupaten Jember telah dibuka sejak Jumat (8/2/2019) dan akan ditutup pada Sabtu (16/2/2019). Dengan kurun waktu yang cukup singkat itu membuat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Jember melakukan pengumpulan berkas pelamar meskipun di akhir pekan.

Kasubid Formasi dan Pengadaan Pegawai BKD Kabupaten Jember, Agus Sucahyo menjelaskan, para pelamar P3K, selain mendaftar di website BKN juga harus mengumpulkan berkas ke Pemerintah Kabupaten Jember.

Beberapa berkas yang dikumpulkan antara lain kartu informasi akun, surat pengabdian yang bersangkutan yaitu SK atau SP mulai awal sampai akhir, maupun ijazah sesuai formasi apabila ada perubahan.

“Hal ini dilakukan untuk memastikan data para pelamar, karena data yang ada bisa berkurang karena meninggal dunia, mengundurkan diri atau karena lolos PNS,” katanya.

Oleh karena itu, pihaknya tetap akan melayani pengumpulan berkas para pelamar dengan memperpanjang waktu pengumpulan hingga Sabtu sore (14/2/2019). Lebih lanjut, Agus menambahkan, Di Kabupaten Jember.

Agus menyampaikan jika jumlah formasi P3K yang dibutuhkan sebanyak 1.686. terdiri dari 1.431 tenaga guru honorer K2, 152 tenaga kesehatan dan 103 penyuluh pertanian. “Sedangkan berkas pendaftaran P3K yang masuk, terhitung sampai Kamis (14/2/2019) masih sekitar 40 persen,” ujarnya

SUPIANIK

About Fareh Hariyanto

Check Also

Tambahan SPPG untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis dari pemerintah pusat di Banyuwangi. (Foto. Istimewa)

Cakupan Program Makan Bergizi Gratis di Banyuwangi Semakin Meluas dengan SPPG Baru di Kecamatan Kota Banyuwangi dan Sempu

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Banyuwangi semakin meluas dengan beroperasinya dua Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur umum baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *