BINTANGTENGGARA.NET, Muncar – Aksi pembuangan sampah sembarangan kembali terjadi dan memicu keresahan warga pada Senin, 06 Mei 2025.
Kali ini, lokasi yang menjadi sorotan adalah Jalan Kali Momon, Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi.
Arif Apriyanto warga Desa Sumberberas mengirimkan sebuah video yang ia dapatkan dari terusan pesan di media sosial yang memperlihatkan aksi tidak terpuji seorang warga yang membuang sampah.
Pengendara sepeda motor roda tiga yang membawa tumpukan sampah. Terlihat jelas bahwa sampah yang dibawa tidak dibuang di tempat pembuangan resmi, melainkan ditebar di pinggiran jalan desa.
Tindakan itu menyebabkan penumpukan sampah di sekitaran Jalan Kali Momon, yang tidak hanya merusak pemandangan tetapi juga menimbulkan potensi dampak lingkungan dan kesehatan.
“Sangat disayangkan, masih ada warga yang membuang sampah sembarangan padahal sudah sering diingatkan untuk menjaga kebersihan lingkungan,” ujar Arif saat menghubungi Bintang Tenggara.
Ia berharap pemerintah desa dan pihak berwenang segera mengambil tindakan tegas terhadap pelaku pembuangan sampah ilegal.
Aksi pembuangan sampah liar seperti itu disebut kerap terjadi di wilayah tersebut, terutama di lokasi-lokasi yang sepi atau minim pengawasan.
Warga berharap ada solusi konkret, seperti pemasangan kamera pengawas (CCTV), peningkatan patroli lingkungan, serta penyediaan tempat pembuangan sampah yang memadai. (RBT/Far)