Suasana pekerja di Gudang Badan Urusan logistik Sub Divcisi Regional Bondowoso. Selasa, (08.08) (Foto. M Ansori)

Bulog Bondowoso Reproses Rastra, Guna Tingkatkan Kualitas yang Kurang Laik

Radiobintangtenggara.com, BONDOWOSO – Badan Urusan Logistik (Bulog) Sub Divisi Regional (Subdivre) Bondowoso dan tim koordinasi penyaluran Rastra melakukan reproses beras yang turun mutu dan kualitasnya kurang standar di gudang Bulog Kabupaten Bondowoso.

Kabulog Subdivre Bondowoso, Adhekan, mengatakan, reproses itu dilakukan agar beras yang kualitasnya turun bisa mencapai standar beras sejahtera (Rasta). Jadi reproses itu untuk meningkatkan kualitas yang kurang standar. Seperti yang sudah 19 bulan tersimpan di gudang dan beras yang mendapat penolakan dari warga karena telah menguning.

“Ini dilakukan agar kualitas beras bisa sesuai dengan ketentuan Rastra,” katanya.

Baca Juga. Bulog Subdivre Bondowoso Telah Salurkan 84 Persen Jatah Rastra Bagi Penerima Manfaat

Menurutnya, dalam pelaksanaan reproses itu, harus mendapatkan izin dari pihak Divre Surabaya dan hanya boleh mereproses sebanyak 3000 ton. Sampai saat ini Bulog Bondowoso, baru mereproses beras yang turun mutu dan kualitas di bawah standar sebanyak 1500  ton.

Adhekan menambahkan, setelah adanya reproses tersebut diharapkan tidak ada lagi penolakan warga terkait kondisi Beras Rastra. Namun demikian, bila masih ada komplain, ia menghimbau masyarakat dapat segera menghubungi pihak Bulog.

“Nantinya kami akan mengganti dengan yang lebih baik,” ujarnya.

MUHAMMADA ANSORI

About Fareh Hariyanto

Check Also

Korban P (40) pemain bola yang juga menjabat bendahara di Gaskal United 1995 Kalibaru, meninggal dunia akibat peluru nyasar. (Foto. Instagram @gaskalunited_1995)

Korban Peluru Nyasar di Lapangan Sawunggaling, Kalibaru Dikabarkan Meninggal Dunia, Polisi Sudah Berhasil Mengamankan Terduga Pelaku

Warga Dusun Terongan, Desa Kebonrejo, Kecamatan Kalibaru, berduka atas meninggalnya warga yang menjadi korban peluru nyasar yang terjadi pada Jumat sore, 28 Februari 2025, korban di makamkan di TPU tidak jauh dari Lapangan Sawunggaling

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *